• Berita
  • Finansial
  • Tips Trading
  • Belajar Trading
  • Saham
Pikiran Trader
  • Bisnis
  • Investasi
  • Trading
  • Broker
No Result
View All Result
  • Bisnis
  • Investasi
  • Trading
  • Broker
No Result
View All Result
Pikiran Trader
No Result
View All Result

Pentingnya Gunakan VPN Saat Berselancar dengan Internet

Alif Putri Oleh Alif Putri
Januari 13, 2021
in Tips
0
vpn
153
SHARES
1.9k
VIEWS
Share FacebookShare TwitterShare Whatsapp

Kali ini kita akan membahas mengenai sederet alasan pentingnya gunakan Virtual Private Network (VPN) saat browsing. Selain itu, ada beberapa cara untuk melindungi data dan privasi dengan VPN.

VPN menggunakan metode enkripsi untuk mengacak data sehingga bisa mengakses segala informasi secara private. Apabila suatu wilayah mengalami konflik atau pembatasan akses internet, masyarakat sering memanfaatkan VPN agar tetap dapat mencari informasi dan sumber berita yang terpercaya.

BacaJuga

Ancaman Kloning WhatsApp: Segera Aktifkan Pengamanan Ganda!

Waspada! Hacker Sering Gunakan Metode Phising

Tips Terjun ke Dunia Cyber Security

Jual Beli di Tokopedia Masih Aman

Riset dari berbagai sumber, VPN Online salah satunya digunakan untuk mendapatkan berita penting dan adil dari wilayah yang disengketakan dan negara yang bermusuhan demi arus informasi yang bebas.

Selain itu, menggunakan VPN memungkinkan seseorang untuk mengakses situs web berita, platform media sosial atau aplikasi yang diblokir. Tak hanya itu, masih terdapat pula manfaat lain dalam penggunaan VPN yang membuatnya awam digunakan oleh masyarakat luas meski tidak sedang berada dalam wilayah yang dibatasi.

Perlu kamu ketahui, VPN mampu melindungi dan mengamankan data pengguna saat mereka berinteraksi dengan aplikasi atau properti web melalui internet. VPN mengamankan data pengguna dengan cara mengacaknya sehingga hanya pihak yang berwenang yang dapat memahami informasi tersebut, atau biasa disebut dengan enkripsi. VPN bekerja dengan membuat koneksi yang terenkripsi, inilah mengapa data yang dimiliki pengguna aman.

Cara Melindungi Data dan Privasi dengan VPN

Semenjak adanya internet, data menjadi hal yang sangat berharga dan tentunya patut untuk dijaga kerahasiaannya. Dalam beberapa tahun terakhir, telah banyak orang yang sadar akan pentingnya kerahasiaan data dan privasi mereka, mereka pun mencari cara untuk melindunginya.

Di bawah ini adalah beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk melindungi data dan privasi Anda :

– Membersihkan cache cookie dan riwayat peramban Anda dapat mencegah jaringan iklan mengumpulkan terlalu banyak informasi mengenai Anda.

– Saat Anda mengunjungi situs web, Anda akan menemui HTTP atau HTTPS. Selalu pastikan situs yang Anda kunjungi telah menggunakan protokol HTTPS.

– Mesin pencari seperti Google dan lainnya menggunakan algoritma berdasar data Anda untuk memberikan pengalaman yang “dipersonalisasi”. Untuk mencegah hal tersebut, pertimbangkan menggunakan mesin pencarian alternatif yang tidak mencatat riwayat dan memblokir pencatatan iklan.

– Aktifkan autentikasi dua faktor atau verifikasi dua langkah. Ini dapat menciptakan langkah tambahan untuk melindungi akun Anda.

– Tak dapat dipungkiri jika Wi-Fi publik memang nyaman, terutama saat Anda bekerja di kantor. Namun, Anda dapat membahayakan privasi dan keamanan jika menggunakannya tanpa pencegahan yang tepat.

– Selalu aktifkan VPN kapanpun perangkat tersambung ke internet. Seperti yang dijelaskan, VPN bekerja dengan mengenkripsi data Anda. Enkripsi ini tak hanya bermanfaat mengamankan data Anda, namun juga melindungi privasi Anda. Entah saat Anda terkoneksi dengan jaringan internet seluler ataupun Wi-Fi publik. VPN tetap menjalankan fungsinya untuk mengenkripsi data.

 

Sumber: CNBCIndonesia

 

Baca juga: Waspada! Hacker Sering Gunakan Metode Phising

# hackerperetasVPN

Artikel Menarik Lainnya

kloning whatsapp

Ancaman Kloning WhatsApp: Segera Aktifkan Pengamanan Ganda!

Januari 11, 2021
kartu prakerja di-black list

Waspada! Hacker Sering Gunakan Metode Phising

Desember 20, 2020
Tips Terjun ke Dunia Cyber Security

Tips Terjun ke Dunia Cyber Security

Mei 27, 2020
Jual Beli di Tokopedia Masih Aman

Jual Beli di Tokopedia Masih Aman

Mei 4, 2020

IKUTI KAMI

Facebook Twitter Instagram Youtube
  • Artikel Populer
  • Comments
  • Artikel Terbaru
perusahaan sekuritas saham terbaik di indonesia

6 Perusahaan Sekuritas Terbaik di Indonesia

Maret 29, 2019
Trik Memilih Settingan Stochastic yang Akurat

Trik Memilih Settingan Stochastic yang Akurat

April 21, 2020
Manfaat Adanya Perdagangan internasional

5 Manfaat Adanya Perdagangan Internasional

April 22, 2020
10 Trader Terbaik di Indonesia

10 Trader Terbaik di Indonesia

Maret 28, 2019
Cara Menjadi Mitra Waralaba McDonald's Indonesia

Cara Menjadi Mitra Waralaba McDonald’s Indonesia

Mei 9, 2020
startup konsolidasi

Perlukah Startup Melakukan Konsolidasi?

Januari 21, 2021
BRI kapitalisasi

Rekor Baru: BRI Cetak Kapitalisasi Pasar Terbesar Ketiga di Asia Tenggara.

Januari 21, 2021
Perang dagang AS dan China

Joe Biden Sah Jadi Presiden AS, Bagaimana Perang Dagang AS-China?

Januari 21, 2021
joe biden dilantik

Biden Dilantik, Wall Street Cetak Rekor Tertinggi

Januari 21, 2021
jack ma

Sempat Diisukan Hilang, Miliarder Asal China Jackma Akhirnya Muncul di Publik

Januari 20, 2021

Dapatkan artikel terbaik langsung melalui kotak masuk anda

Topik

Asuransi Belajar Trading Profil
Berita Bisnis Saham
Broker Ekonomi Trading
Keuangan Perusahaan Tips
Gaya Hidup Investasi

Konten Eksklusif Seputar Forex Trading, Review Broker, dan Dunia Investasi.

  • Daftar Isi
  • Hubungi Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Disclaimer
  • Ketentuan Pengguna

© 2020 Pikiran Trader

No Result
View All Result
  • Bisnis
  • Investasi
  • Trading
  • Broker
  • Berita
  • Finansial
  • Tips Trading
  • Belajar Trading
  • Saham

© 2020 Pikiran Trader